Image Source |
Masih bingung memilih perusahaan asuransi mobil mana yang
harus anda pilih? Jangan berpikir terlalu sulit. Karena, nyatanya memilih
berapa pertanggungan dan perlindungan yang anda akan dapatkan jauh lebih
penting dibanding memilih agen asuransi mana yang harus anda ambil.
Namun, sebelum anda sepakat dengan pendapat tersebut, satu
hal utama yang mesti diketahui dahulu adalah kebutuhan asuransi yang anda punya,
dan biayanya. Untuk mendapatkan hasil terbaik, cara gampangnya anda bisa
melakukan semua perbandingan tersebut secara online. Tak perlu banyak-banyak
menghapal tentang asuransi mobil, cukup dengan dua hal berikut :
Cakupan
Meskipun polis asuransi dan harga premi dari setiap
perusahaan asuransi itu berbeda, ada tiga dasar cakupan yang bisa menjadi bahan
pertimbangan anda.
1. Bagaimana asuransi menanggung? Bila kecelakaan adalah
kesalahan anda, perusahaan asuransi umumnya akan menutupi kerusakan yang ada,
termasuk perawatan luka-luka dan kerusakan mobil.
2. Kapan perbaikan yang mulai dilakukan? Disini, pihak asuransi
akan membayar segala jenis perbaikan yang dilakukan sesudah kecelakaan. Sebagai
kemudahan, pastikan juga untuk memakai bengkel rekanan yang memang bekerjasama
dengan asuransi yang anda ambil.
3. Apa perlindungannya? Apa yang dicover. Segala jenis
kerugian, mulai dari banjir, pencurian, kebakaran dan lainnya apakah akan dicover?
Beberapa perusahaan asuransi tidak mencakup beberapa jenis kecelakaan tertentu.
Jadi, pastikan anda faham semua rincian – dan pengecualian dari kebijakan yang
ada. Perusahaan asuransi juga menawarkan perlindungan untuk supir yang tidak
diasuransikan, namun hanya diberikan oleh sebagian perusahaan saja.
Ingat! Perusahaan asuransi memiliki beberapa aturan tentang
jenis dan jumlah cakupan pertanggungan yang dibutuhkan. Kebanyakan pemberi
pinjaman mau paket cakupan yang luas untuk melindungi mobil pada segala jenis
peristiwa kecelakaan.
Jadi, berapa jumlah yang tepat?
Untuk mengatahuinya, coba cari tahu berapa banyak waktu yang
anda habiskan dengan mobil anda, dan bahaya yang mungkin terjadi pada aktivitas
harian yang anda lakukan (jalan raya, parkir, dan lainnya). Dengan mengetahui
hal-hal tersebut, maka anda bisa mengetahui cakupan yang di butuhkan.
Jika kendaraan anda memiliki kondisi berbahaya, anda mungkin
mau pertimbangan menambahkan cakupan yang lebih luas. Akan tetapi, jika mobil anda
sebagian besar hanya disimpan di garasi, mungkin anda tidak butuh cakupan
perlindungan sebanyak yang diambil mobil-mobil yang sering beredar di
jalan-jalan kota setiap hari.
Jangan takut, untuk keperluan itu, broker / agen asuransi anda
akan bertanya tentang kebiasaan anda mengemudi tersebut. Karena, seorang agen
dapat mengetahui kemungkinan anda mengalami kecelakaan dan menawarkan rencana
yang sesuai untuk asuransi yang bisa anda ambil. Beberapa biaya akan bisa
dikurangi jika anda jarang mengemudi, berangkat ke kantor yang jauh dengan
berkendara, dan kebiasaan-kebiasaan lain yang Sering anda lakukan pada saat
berkendara.
Anda juga harus mempertimbangkan di mana anda domisili,
bekerja, atau pergi ke sekolah. Apakah ada resiko kemungkinan bahwa kendaraan anda
berpotensi dicuri atau dirusak? Pertimbangkan semua hal tersebut untuk memilih
rencana asuransi yang ingin diambil.
Menarik sekali artikelnya
BalasHapus